Metro TV Sebut Massa 212 Kaum Intoleran, Sam Aliano : Saya Kecewa, Marah dan Tersinggung


Islamedia Salah satu peserta Reuni 212 Sam Aliano mengaku dirinya tersinggung atas tudingan yang dilakukan oleh pihak Metro TV yang menyebut bahwa peserta Reuni 212 adalah kaum Intoleran. Pernyataan Sam ini disampaikan saat mengunjungi Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) untuk mengadukan Metro TV.

"Saya kecewa, marah dan tersinggung. Metro TV harus membuktikan siapa kaum intoleransi dan siapa korbannya? Apabila tidak memberikan penjelasan, maka Metro TV diduga telah membohongi publik dan memberikan pernyatan palsu serta melanggar hukum kode etik jurnalistik," tegas Sam kepada wartawan, selasa(5/12/2017).

Sam juga menilai tayangan Metro TV tersebut berindikasi memecah belah bangsa dengan narasi yang bernada provokatif. Sehingga, Sam berharap ada permintaan maaf resmi dari pihak Metro TV terkait tayangan yang dianggapnya telah salah alamat tersebut.

"Saya adalah warga keturunan, ibu Inge adalah keturunan Belanda dan beragama Kristen. Jadi aksi 212 adalah merangkul dan mempersatukan seluruh masyarakat yang berbeda ras dan agama," papar Sam.

Lebih lanjut Sam menjelaskan bahwa bahwa dirinya tidak merasa ada masyarakat yang merayakan intoleransi ataupun berpolitik. [islamedia].

0 Response to "Metro TV Sebut Massa 212 Kaum Intoleran, Sam Aliano : Saya Kecewa, Marah dan Tersinggung"

Post a Comment

Popular Posts

Archive

Recent

Comments