Terlihat Acuh dan Hanya Fokus Pada Handphonenya, Tindakan Pemuda Ini Justru Banjir Pujian

Terlihat Acuh dan Hanya Fokus Pada Handphonenya, Tindakan Pemuda Ini Justru Banjir Pujian
Shanghaiist
Seorang Pemuda fokus pada Handphonenya di kereta bawah tanah China 
Menaiki kereta bawah tanah tidak selalu menjadi pengalaman yang menyenangkan.
Banyak orang acuh dan sibuk dengan urusan masing-masing tanpa memperdulikan orang lain. Entah duduk ataupun berdiri, kereta bawah tanah terutama di Cina, sering dianggap sebagai tempat yang terkutuk. Namun sebuah kejadian yang terjadi baru-baru ini mungkin membuat kita berpikir ulang tentang pernyataan di atas.Dilansir dari shanghaiist.com, seorang pemuda mendapat banyak pujian dari masyarakat dunia maya karena kebaikan hatinya.
Tindakannya viral usai seseorang memposting foto hal ini ke halaman Weibonya.
Pemuda pria ini sebelumnya sedang duduk di sebuah kereta bawah tanah dan sibuk sepenuhnya dengan ponselnya.
Menurut saksi yang melihat, ia dalam posisi tersebut selama beberapa saat dan melewati beberapa pemberhentian.

Saat seorang pria berkursi roda menaiki kereta, pemuda tersebut memegangi dengan mantap kursi roda pria tersebut dengan satu tangan dan kakinya.
Sementara satu tangan yang lain tetap memegang ponsel.
Seorang pemuda membantu mempertahankan kursi roda seorang penumpang sambil tetap memainkan Handphonnya
Seorang pemuda membantu mempertahankan kursi roda seorang penumpang sambil tetap memainkan Handphonnya (Shanghaiist)
Matanyapun tetap tak lepas dari ponsel saat menjaga kursi roda pria tersebut agar tak terkena guncangan kereta.
Foto tersebutpun dibanjiri pujian dari 100.000 netizen.
Meskipun beberapa juga menyarankan bahwa mungkin dia bahkan bisa membantu orang lain dengan menawarkan "kursi hangatnya".

0 Response to " Terlihat Acuh dan Hanya Fokus Pada Handphonenya, Tindakan Pemuda Ini Justru Banjir Pujian "

Post a Comment

Popular Posts

Archive

Recent

Comments